Medan, MPOL -
Sufran Daulay yang merupakan Calon Legislatif (Caleg) DPRD Kota Medan dari Partai Kebangkitan Nusantara (
PKN) Nomor 2 daerah pemilihan (Dapil) 2 meliputi Kecamatan Medan Belawan, Labuhan dan Medan
Marelan, menggelar acara Khitanan Masal yang diikuti 50 anak, Kamis (8/2/2024) di Kantor Pemenangan Jalan
Marelan V Pasar II Barat Kelurahan Rengas Pulau Kecamatan Medan
Marelan.Acara yang dimulai sejak pagi pukul 08.00 Wib hingga menjelang siang tersebut berlangsung tertib dan lancar. Anak yang akan di khitan/sunat didampingi kedua orang tuanya telah hadir sejak 15 menit sebelum acara dimulai. Terlihat diwajah sebagian anak rasa gembira dan deg-degan menunggu giliran untuk di sunat oleh dokter dan para medis yang dikoordinir langsung oleh Prof. Ridha Dharmajaya. Sebelum acara khitanan masal dilaksanakan, terlebih dahulu memohon doa keselamatan yang dipimpin oleh Ustad Udek Al Banjari.Sambil menunggu giliran khitan, sang anak mendapatkan bimbingan dari Prof Ridha yang mengingatkan agar anak-anak rajin mengaji dan sholat ke masjid, rajin belajar serta menurut kepada kedua orang tua. Agar nantinya menjadi anak yang sholeh dan berguna bagi bangsa dan Negara, kata inisiator Gerakan Gadget Sehat Indonesia sambil mengusap kepala anak-anak, yang dijawab si anak 'Ya pak' sambil tersipu malu. Sementara itu,
Sufran Daulay mengucapkan terimakasih kepada seluruh orang tua yang turut menhkhitankan anaknya di acara bakti sosial kesehatan (Baksoskes) yang di gelar di Kantor pemenangannya. Begitu juga kepada para dokter dan tim medis di bawah kordinasi
Prof Ridha, kami ucapkan terimakasih atas segala partisipasinya, sehingga kegiatan khitanan masal dapat berlangsung sukses." Kepada seluruh anak-anak yang dikhitan kami doakan semoga lekas sembuh dan menjadi anak yang sholeh. Ingat, tetap rajin belajar untuk mencapai cita-cita dimasa depan," katanya.
Bakti SosialFahrurozi selaku ketua panitia kepada wartawan mengatakan, kegiatan khitan masal terlaksana dengan baik atas arahan dan bantuan Caleg DPRD Medan,
Sufran Daulay. Baksoskes Khitanan masal merupakan rangkaian dari acara sebelumnya seperti Pengobatan gratis yang sudah sering dilaksanakan.Hal ini dilakukan dalam rangka meringankan beban orang tua mengkhitankan anaknya, karena sebagian besarnya berasal dari warga kurang mampu di seputaran Kecamatan Medan
Marelan, ucap Rozi.Selain itu katanya, kegiatan sosial yang sudah terlaksana diantaranya, program sedekah Jum'at dengan membagikan nasi kepada warga yang melintas di depan Kantor Pemenangan
Sufran Daulay, Bedah rumah warga di Belawan, Pemasangan tiang listrik/penerangan jalan menuju masjid di Kelurahan Terjun. Selanjutnya memberikan bantuan ke warga yang terkena musibah kebakaran rumah di Medan
Marelan dan Medan Labuhan. Kegiatan senam pagi bersama ibu-ibu warga Kelurahan Terjun dan membawa warga traveling ke Pama View, kata Rozi.Sebelumnya, mewakili orang tua anak peserta khitan, Surya Maha Putra Ritonga yang menghitankan anaknya Raffa Al Bukori Ritonga Alamat Jalan
Marelan I Pasar 4 Barat, mengucapkan terimakasih yang setulusnya kepada bapak
Sufran Daulay yang telah melaksanakan khitanan masal terhadap puluhan anak di Medan
Marelan."Doa kami semoga pak
Sufran Daulay yang maju sebagai Caleg DPRD Medan dari
PKN (Partai Kebangkitan Nusantara) No 2 Dapil 2 lolos menuju gedung DPRD Kota Medan. Diberikan kesehatan agar dapat terus membantu masyarakat yang membutuhkan," ujar Dodi panggilan akrabnya.Hal senada juga disampaikan Anwar Hasibuan warga Komplek UKA Kelurahan Terjun yang menghkhitankan anaknya bernama Rehan Ardhana, ucapan terimakasih kami kepada pak
Sufran Daulay yang telah membantu warga meringankan biaya khitanan anak. Semoga berhasil apa yang dicita-citakan pak
Sufran Daulay, katanya. **