Palas,MPOL:Desa Paringgonan Kecamatan Ulu Barumun, Kabupaten Padang Lawas (Palas) menjadi panggung besar dalam upaya memerangi
stunting.Melalui kolaborasi antara Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (
BKKBN) Sumatera Utara (Sumut) dan Anggota Komisi IX DPR-RI, kegiatan sosialisasi
stunting ini mendapat sambutan yang antusias dari masyarakat Paringgonan, Palas.Selain dihadiri ratusan masyarakat, juga hadir tokoh tokoh masyarakat dan sejumlah lembaga masyarakat dan lainnya. Sementara dari
BKKBN Sumut dihadiri langsung oleh Sekretaris Badan (Sekban), bisaYusrizal Batubara, S.Sos, sedang Anggota Komisi IX DPR-RI, Dr. H. Saleh Partaonan Daulay, M.Ag, M.Hum, MA.Dalam acara tersebut, Sekban Perwakilan
BKKBN Sumut, Yusrizal Batubara, S.Sos, menyampaikan urgensi langkah-langkah konkret untuk mempercepat penurunan angka
stunting di Indonesia. "Desa Paringgonan, Ulu Barumun bukan hanya titik fokus, tetapi cermin dari komitmen bersama untuk mencetak generasi sehat. Ini adalah tindakan nyata, bukan hanya kata-kata," kata Yusrizal Batubara.Sementara Anggota Komisi IX DPR RI, Dr. H. Saleh Partaonan Daulay, M.Ag, M.Hum, MA, memberikan apresiasi terhadap inisiatif ini."Kami hadir di sini untuk memberikan dukungan penuh. Karena generasi yang sehat adalah aset utama bagi kemajuan bangsa. Kita perlu bersinergi dan bertindak cepat," ujar Dr. H. Saleh Partaonan Daulay.Dikatakannya, program yang dicanangkan ini melibatkan pendekatan holistik, termasuk edukasi kesehatan, pemberdayaan masyarakat, dan peningkatan akses terhadap gizi yang berkualitas. "Desa Paringgonan Ulu Barumun diharapkan dapat menjadi model keberhasilan, memperkuat optimisme bahwa perubahan signifikan dapat dicapai dalam penurunan
stunting di Indonesia," ucapnya.Menurutnya, dengan sinergi antara pemerintah daerah, pusat, dan masyarakat, langkah-langkah nyata ini diharapkan menjadi tonggak awal untuk mencetak generasi sehat, cerdas, dan produktif bagi masa depan Indonesia.Ka. Pokja Humas
BKKBN Sumut, Yusrodi Rangkuti yang dikonfirmasi melalui WA, Selasa malam (30/1/2024) membenarkan kegiatan sosialisasi
stunting itu dilaksanakan di Desa Paringgonan Kecamatan Ulu Barumun. Dan kegiatan tersebut mendapat sambutan antusias dari masyarakat desa tersebut.***