Jakarta, MPOL-Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang memberikan surat rekomendasi kepada Edy Rahmayadi baru baru ini adalah keputusan yang sangat tepat, sebab DPP PDIP mempunyai hitung hitungan yang sangat kuat terhadap komposisi penduduk Sumatra Utara (Sumut).
Hal tersebut dikemukakan Direktur Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Sekolah,
Roder Nababan,SH menanggapi keputusan
DPP PDIP yang mengusung
Edy Rahmayadi sebagai Calon Gubernur Sumut (Cagubsu) di Pemilihan Gebernur Sumut (Pilgubsu) 27 Nopember 2024 mendatang.
"Ya sangat tepat
DPP PDIP memberi surat rekomendasi kepada
Edy Rahmayadi untuk bertarung melawan Bobby di
Pilgubsu mendatang", kata
Roder Nababan, yang dihubungi Medan Pos di Jakarta, Selasa (14/8/2024).
Disatu sisi kata Roder, masyarakat Sumut dilihat dari data statistik jumlah penduduk yang bergama Islam melebihi 70 % dan diyakini pemilih di Sumut ini sebahagian besar dikategorikan pemilih tradisional, yaitu diantaranya pemilih sektarian, pemilih primordial, pemilih pragmatis, pemilih emosional dan lain sebagainya.
"Yang artinya masih sebahagian kecil yang menjadi pemilih Moderen atau pemilih dengan akal sehat. Hal inilah yang kami yakini menjadi dasar
DPP PDIP membuat keputusan mengusung Edy Ramayadi sebagai Calon Gubernur Sumatera Utara periode 2024-2029 nanti", kata
Roder Nababan.
Disisi lain
DPP PDIP pun sebagai partai yang sudah mapan dalam ideologi dan pengkaderan, tidak akan mau ketinggalan dalam
Pilgubsu, sebab PDIP bisa mengusung pasangan calon sehingga punya bargaining dalam menentukan Cawagubsu.
Dalam penentuan Vawagubsu tersebut, LBH Sekolah meyakini
DPP PDIP akan menjatuhkan pilihan kepada kadernya DR Drs
Nikson Nababan Msi. Sebab
Nikson Nababan dianggap mampu menyatukan suara pemilih diluar mayoritas.
"
Nikson Nababan adalah sosok yang sangat familiar di sekitar Danau Toba bahkan di seluruh tokoh di Sumut, terutama kalangan masyarakat Batak pada umumnya, sebab setiap kesempatan mengucapkan "satu musuh terlalu banyak , seribu teman sangat kurang".
"Inilah yang menyakini LBH sekolah sangat meyakini DR Drs
Nikson Nababan Msi adalah orang yang paling tepat untuk mendampingi Edy Ramayadi pada
Pilgubsu yang akan datang",ujar pengacara yang sering beracara di Mahkamah Konstitusi tersebut.**