BPS Catat Ekonomi Sumut Tumbuh 4,95 % pada Triwulan II-2024

Jalaluddin Lase - Selasa, 06 Agustus 2024 11:55 WIB
Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Sumut, Asim Saputra.(ist)
Medan, MPOL - Badan Pusat Statistik (BPS) Sumatera Utara mencatat Pertumbuhan Ekonomi Sumatera Utara Triwulan II-2024 terhadap Triwulan II-2023 mengalami pertumbuhan sebesar 4,95 persen (y-on-y).

Dari sisi produksi, Lapangan Usaha Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum mengalami pertumbuhan tertinggi sebesar 9,75 persen.

Sementara dari sisi pengeluaran, pertumbuhan tertinggi pada Komponen Ekspor Barang dan Jasa sebesar 11,24 persen, kata Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Sumut, Asim Saputra pada sosialisasi indikator strategis untuk mendukung pembangunan nasional dan rilis BPS pertumbuhan ekonomi triwulan II pada 2024, Senin (5/8/24) di Medan.

Dikatakan, dari sisi produksi, pertumbuhan tertinggi pada Lapangan Usaha Administrasi Pemerintahan, Pertahanan dan Jaminan Sosial Wajib 17,64%. Dari sisi pengeluaran, Komponen Pengeluaran Konsumsi Pemerintah (PK-P) merupakan komponen mengalami pertumbuhan tertinggi sebesar 19,89%.

Asim Saputra menambahkan ekonomi Sumut Semester I-2024 terhadap Semester I-2023 mengalami pertumbuhan sebesar 4,91% (c-to-c).

"Dari sisi produksi, Lapangan Usaha Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum mengalami pertumbuhan tertinggi sebesar 10,67%, dari sisi pengeluaran, pertumbuhan tertinggi pada Komponen Pengeluaran Konsumsi LNPRT (PK-LNPRT) sebesar 12,86%," sebut Asim Saputra.

Tak hanya itu, tambah Asim Saputra, struktur Ekonomi di Pulau Sumatera secara spesial pada Triwulan II-2024 didominasi beberapa provinsi.

"Di antaranya, Sumut memberikan kontribusi terhadap PDRB di Pulau Sumatera 23,51%; Riau 22,59%; Sumatera Selatan 13,61%; Lampung 10,28%. Sementara kontribusi terendah adalah Bengkulu 2,18%," terang Asim Saputra.

Sementara, Asisten Ekonomi dan Pembangunan Pemprovsu, Arman Effendi Pohan, mengungkapkan bahwa PDRB Provinsi Sumut merupakan penyumbang terbesar terhadap perekonomian di Pulau Sumatera yaitu 23,68%.

Pada Juli 2024, BPS telah merilis tingkat inflasi Sumut pada angka 2,06%. Capain ini lebih baik jika dibandingkan dengan capaian nasional yang tercatat sebesar 2,13%.

"Kita patut bersyukur terhadap capaian ini, dan bersama-sama terus berupaya menjaga kestabilan tingkat inflasi di Sumut. Capaian pembangunan yang lainnya adalah angka kemiskinan. Pada Maret 2024, persentase penduduk miskin di Sumut 7,99% atau sebanyak 1.228.000 jiwa. Jumlah ini menurun jika dibandingkan kondisi Maret 2023, yaitu sebesar 8,15% atau setara 1.240.000 jiwa," ungkapnya.

Selain itu, tambah Efendi Pohan, tingkat pengangguran terbuka Sumut juga mengalami perkembangan yang cukup baik. Pada Februari 2024, BPS mencatat tingkat pengangguran terbuka 5,10% .

"Keberhasilan pembangunan Sumut dapat dilihat dan diukur melalui capaian indikator strategis. Nah, indikator strategis merupakan indikator utama yang dijadikan bahan perencanaan dan evaluasi berbagai kebijakan," jelasnya.

Lebih lanjut, Efendi Pohan menegaskan, dalam mewujudkan pembangunan Sumut yang inklusif dan berkelanjutan adalah tanggung jawab bersama.

"Saya berharap melalui pelaksanaan acara ini menjadi salah satu momentum dan upaya bersama untuk dapat meningkatkan sinergi dan kerja sama antarpemerintah, swasta, akademisi, dan seluruh aspek masyarakat," pungkasnya.*

Editor
: Jalaluddin Lase

Tag:

Berita Terkait

Sumatera Utara

Kapolres Binjai Cek Kesiapan Pengamanan Pilkada 2024

Sumatera Utara

Polres Samosir Siapkan Kendaraan Dinas untuk Perkuat Pengamanan Pilkada Serentak 2024

Sumatera Utara

Polda Sumut Tangkap Pria Promosikan Situs Judi Online

Sumatera Utara

Plt Bupati Simalungun Hadiri Pertemuan Forkopimda Sumut dengan Tim Desk Koordinasi Pilkada Serentak

Sumatera Utara

Hadirkan Ahli Terkemuka, CIMB Niaga Gelar WEALTH XPO di Medan

Sumatera Utara

Kacabdis Wil VI Zuhri: Jangan Memberikan Informasi yang Tidak Jelas Nanti Balik Kuk