TNI Gandeng Dinkes Kota Pematangsiantar Periksa Kondisi Kesehatan & Stamina Personil Satgas TMMD

Ronald Hutagalung - Jumat, 04 Oktober 2024 18:33 WIB
Ist
Petugas Kesehatan cek kesehatan tensi Pasi Ter Kapten Inf Charles Tarigan di Poskotis Satgas TMMD ke-122 Kodim 0207 Simalungun.
P.Siantar, MPOL -Dalam rangka memantau kondisi kesehatan dan stamina tubuh, personil Satgas TMMD ke 122. T.A 2024.

Dalam hal ini personil TMMD Kodim 0207/Simalungun bersama Dinas kesehatan Kota Pematangsiantar, yang tergabung dalam Kesehatan Lapangan ( Keslap ) TMMD ke -122, melaksanakan pengecekan tekanan darah/tensi, di Posko kesehatan Kotis TMMD. Jumat (4/10/2024)

Pengecekan tensi dilakukan kepada seluruh prajurit yang tergabung dalam Satgas TMMD ke -122 Kodim 0207/Simalungun dalam mendukung stamina fisik selama pelaksanaan TMMD.

Tidak Hanya melayani Anggota TNI saja, Tim Kesehatan Lapangan (Keslap) Satgas TMMD 122, Kodim 0207/Simalungun juga berikan layanan kesehatan kepada warga Kelurahan Tanjung Pinggir Kecamatan Siantar Martoba Kota Pematangsiantar.

Dansatgas TMMD ke 122, Letkol Inf Slamet Faojan, M.Han. menjelaskan, pihaknya secara berkala melakukan pemeriksaan tekanan darah terhadap anggota Satgas baik yang tidak ada keluhan maupun yang ada keluhan, termasuk pemberian obat dan vitamin.

"Tentunya kondisi cuaca seperti saat ini akan mempengaruhi kondisi kesehatan para personel Satuan Tugas (Satgas) TMMD 122 sehingga perlu secara rutin memeriksa kondisi kesehatan anggota Satgas TMMD dan warga yang ikut serta dalam bekerja dilapangan" kata Dansatgas

Orang nomor satu di Kodim Simalungun itu menambahkan, pemeriksaan kesehatan tidak hanya kepada personel Satgas TMMD saja tetapi juga kepada warga sekitar, tanpa terkecuali bisa berobat dan cek kesehatan.

Terlihat dr.Umi Sukamti Sibarani, perawat Maslina Sitorus dan bidan Isabella Purba petugas Kesehatan lainnya dari Puskesmas Rami/Pustu Pondok Sayur Dinas Kesehatan Kota Pematangsiantar terlambat dalam tim Kesehatan Lapangan pada TMMD tersebut.

Mereka dengan sigap dan siaga melayani serta mencek kesehatan dan mengobati para personil yang terlibat dalam Satgas TMMD melaksanakan pekerjaan fisik di lapangan.**

Editor
: Maju Manalu

Tag:

Berita Terkait

Sumatera Utara

TNI Gandeng Dinkes Kota Pematangsiantar Periksa Kondisi Kesehatan & Stamina Personil Satgas TMMD